Melangkah menembus waktu
tanpa melepaskan genggaman tangannya dari aku
Bersujud sepanjang waktu, dengan kalimat doa yang sama untukku
Berpeluh keringat bergulat dengan panasnya kepulan asap dapur
Seolah…begitu banyak tangan yang berfungsi saat di butuhkan
Seolah…begitu banyak kepala yang ada pada tubuhmu, hingga mampu berpikir dan mencari solusi ditengah ujian hidup
Seolah…ada baju besi yang melapisi tubuhmu hingga sanggup menahan benturan-benturan dalam kehidupan
Tetapi,..perlahan-lahan…gengaman itu melemah seiring dengan berputarnya waktu
Seolah…baju besi itu mulai tanggal satu persatu
Akulah yang berbalik menggenggam erat tanganmu yang sudah renta..hingga diakhir kehidupanmu
Doaku yang terus mengiringimu
Istighfarku yang terus menemanimu
Allah telah meminjamkan aku… sosok seorang ibu yang membuat aku selalu bersyukur lahir darimu
Puisi tentang ibu selalu mampu membuat pembaca seakan ada dalam karya tersebut. Ibu adalah sosok tak terganti. Keren